Begitu banyak ragam tanaman yang dapat dipilih untuk mempercantik suasana rumah. Ada tanaman hiasyang berbunga ada pula tanaman daun lebar. Masing-masing dapat memberikan kesan dan warna tersendiri pada interior rumah.
Salah satu tanaman hias yang kini tengah menjadi tren adalah yang memiliki ukuran daun yang besar serta lebar.
Mau tahu apa saja jenis tanaman daun lebar yang cantik untuk menghias bagian dalam rumah? Ini dia beberapa pilihannya:
- Monstera
- Talas
- Daun Ketapang
- Daun Pisang
- Sri Rejeki
- Karet Rebo
- Kuping Gajah
- Alocasia
- Calathea Orbifolia
Ulasan lengkapnya simak di bawah ini, yuk.
Tanaman Daun Lebar yang Pas untuk Menghias Rumah
1. Monstera
Kamu pasti sudah pernah membaca ulasan seputar si janda bolong alias monstera ‘kan Sahabat 99?
Ternyata monstera memiliki habitat asli di luar ruangan.
Namun, sekarang ini makin banyak yang tertarik memasukkannya sebagai penghias dalam ruangan.
Untuk menjadikan monstera dapat bertahan lama di dalam ruangan, ada dua cara yang bisa kamu lakukan.
Jika kamu memilih untuk menggunakan daunnya saja di dalam pot atau vas, ganti daunnya setiap dua hari sekali.
Lalu bila memilih untuk memasukkan pot monstera ke dalam rumah, kamu harus rajin memangkas daun-daunnya agar tidak tumbuh terlalu rimbun.
Tidak sulit kan cara merawat monstera?
2. Talas
Talas memiliki bentuk daun yang cukup lebar dan menarik, seperti hati.
Permukaannya pun sangat unik karena dapat membuat air yang dituangkan di atasnya berbentuk bulir.
Itu sebabnya banyak orang yang memilih tanaman daun lebar ini untuk dipelihara di dalam rumah.
Berniat untuk memilih talas sebagai tanaman hias interior?
Jangan lupa untuk memangkasnya secara reguler.
Tidak hanya itu, kamu juga perlu menyemprotkannya insektisida agar tidak terjangkit hama ulat.
3. Tanaman Daun Lebar dari Pohon Ketapang
Pohon katapang merupakan salah satu tanaman tropis yang mudah tumbuh di negara kita.
Walau sesuai dengan iklim panas, namun menjadikan pohon berdaun lebar seperti kipas ini tanaman hias dalam rumah cukup tricky.
Perhatikanlah waktu siram dan jumlah air yang kamu siramkan agar tumbuhan ini tidak mudah mati.
Ukuran daunnya yang dapat mencapai diameter 20 cm membuat pohon ketapang cocok diiletakkan di dekat jendela rumah sebagai penghalang.
Jangan lupa untuk memupukinya minimal dua bulan sekali agar pohonnya tumbuh subur.
4. Pohon Pisang-pisangan
Tanaman pisang yang identik dengan batang besar dapat kamu buat sebagai pemanis ruangan.
Tentunya kamu tidak akan memindahkan satu pohon pisang ke dalam rumah, melainkan cukup menggunakan bibit yang diberikan nutrisi bonsai agar mereka tidak tumbuh terlalu besar.
Ruangan dijamin akan tampak menarik dan sangat kental dengan nuansa tropikal.
5. Sri Rejeki
Sri rejeki alias aglaonema merupakan tanaman cantik yang sarat dengan manfaat.
Daun dari aglaonema memiliki warna hijau dengan motif bintik serta garis yang sangat khas.
Perlu diketahui, tumbuhan ini bisa menyerap karbon serta racun yang dihasilkan oleh rokok, lho.
Sangat bermanfaat bukan?
Tertarik memasukkannya ke dalam rumah?
Perhatikan suhu ruangan tempat menyimpannya ya.
Jangan pula meletakkan tanaman daun lebar ini dekat dengan sinar matahari karena mudah layu dan kering.
6. Tanaman Berdaun Lebar Karet Rebo
Tanaman karet rebo memiliki daun besar yang tebal dan licin sehingga tampilannya sangat menarik.
Tanaman berbatang langsing ini juga memiliki getah dengan kandungan untuk menyembuhkan bisul.
Sangat menarik!
Agar kilau daun tetap terjaga, rawat daun dengan mengelapnya secara rutin.
Jangan lupa berikan pupuk organik untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tumbuhan ini.
7. Kuping Gajah
Tanaman yang satu ini sudah sangat umum dijadikan pilihan masyarakat Indonesia untuk mengisi ruangan rumahnya.
Motif garis-garis putih yang menghiasi permukaannya menambah kecantikan daun lebar berwarna hijau ini.
Sudah tahu mau pilih yang mana, Sahabat 99?
8. Alocasia
Tanaman berdaun lebar yang bisa kamu manfaatkan sebagai dekorasi rumah ialah Alocasia amazonica.
Alocasia memiliki warna hijau gelap dengan bentuk seperti tanaman kuping gajah.
Pada permukaannya terdapat garis-garis putih dengan pola melintang dari tengah ke ujung pinggir.
Sebenarnya, Alocasia merupakan tanaman yang lebih cocok untuk area luar rumah, akan tetapi, kamu tetap bisa menempatkannya di dalam ruangan dengan beberapa catatan, yaitu:
- Perhatikanlah kelembapan tanahnya dengan menyirami setiap 6 hingga 7 hari sekali
- Tempatkan tanaman ini di area yang terang namun tak langsung terkontak dengan cahaya matahari
9. Calathea Orbifolia (Tanaman Berdoa)
Calathea Orbifolia memiliki daun bulat dan lebar dengan warna hijau cenderung pucat yang dihiasi dengan salur putih pada permukaannya.
Tanaman dengan nama latin Goeppertia orbifolia ini merupakan jenis tumbuhan tropis yang bisa tumbuh hingga kurang lebih 90 cm.
Jika ingin menempatkannya di dalam rumah sebagai dekorasi, jangan biarkan tanahnya mengering dan rajin-rajinlah menyiramnya karena Calathea Orbifolia membutuhkan kelembapan yang sangat tinggi.
Semoga artikel ini dapat bermanfaat ya!
Jangan lupa terus baca Berita 99.co dan simak ulasan lainnya seputar rumah, finansial, hingga gaya hidup.
Ingat, kalau mau beli rumah dan proprerti, langsung kunjungi www.99.co/id.