Berita Selebriti

10 Potret Kemewahan Rumah Baru Milik Bunda Rieta Amilia | Bakal Jadi Kantor RANS yang Baru?

4 menit

Terkenal dengan kekayaannya, Rieta Amilia tak sulit untuk mengizinkan salah satu rumah mewah barunya sebagai kantor baru RANS. Ini dia beberapa potret kemewahannya!

Di kala sang menantu, Raffi Ahmad meminta saran lokasi kantor baru untuk RANS Entertainment, Rieta Amilia malah menyarankan menggunakan rumahnya saja.

Pasalnya, rumah dan kantor Raffi Ahmad yang berada di Andara akan direnovasi secara keseluruhan.

Diketahui bahwa Rieta memang memiliki banyak rumah mewah di mana-mana.

Rumah yang rencananya akan dipakai untuk kantor baru RANS ini berada di Kawasan Menteng, Jakarta.

Yuk, langsung saja kita intip kemewahan rumah baru Rieta Amilia yang akan dipakai kantor RANS.

10 Potret Rumah Mewah Rieta Amilia untuk Kantor Baru RANS

1. Dipenuhi Tanaman Hijau Merambat

tampak depan rumah rieta amalia

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Terletak di daerah Menteng, dari depan rumah baru Rieta Amilia tampak mewah dengan warna putih pada eksteriornya.

Selain itu, kesegaran dari rumahnya bisa dirasakan dari jauh.

Banyak tanaman-tanaman hijau yang dimanfaatkan mulai dari jenis merambat hingga di dalam pot.

tanaman merambat

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Harga rumah barunya ini pun bisa bikin kamu gigit jari.

Dalam channel YouTube RANS Entertainmet, Raffi kaget bahwa tanah di sana bisa mencapai 85 jutaan per meternya, lo.

Sultan abis, ya!

2. Dilengkapi Basement

basement rumah artis

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Kantor baru milik RANS Entertainment ini memiliki luas 800 meter persegi.

Menariknya lagi, rumah ini dilengkapi dengan basement yang cukup menampung banyak kendaraan bermotor.

3. Lobi Kantor yang Luas

lobi kantor rans

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Lanjut, memasuki bagian dalam rumah mamah Rieta, kamu akan melihat bagian ruang tamu terlebih dahulu.

Ruang tamu ini rencananya akan digunakan sebagai lobi kantor RANS.

Karena belum banyak barang, kamu bisa lo lari-larian kecil di sini.

4. Ruang Makan

ruang makan bunda rieta

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Mewah bagaikan hotel bintang lima, di dalam rumah ini kamu bisa mendapatkan ruang makan dengan deretan furnitur mahal.

Baca Juga:

8 Potret Rumah Mewah Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina, yang Bernuansa Klasik Nan Asri!

5. Dapur dengan Kitchen Set Monokrom

dapur hitam putih

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Selain ruang makan, tentu ada ruangan dapur.



Dapur mewah rumah baru Rieta Amilia ini masih kinclong banget, lo.

Kitchen set yang dipakai mengusung gaya modern dengan warna monokrom.

Selain itu, jenis keramik yang dipakai pun lantai marmer yang dikenal dengan harga yang mahal dan berkelas.

Di sini juga bisa jadi tempat untuk konten memasak Nagita Slavina untuk RANS Entertainment, ya.

6. Ada Lift Pribadi

lift pribadi artis

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Rumah baru Rieta Amilia ini diketahui memiliki tiga lantai.

Jika kamu ingin pergi ke aula yang ada di lantai tiga…

Tenang, jika ingin pergi ke lantai tiga kamu bisa menggunakan lift pribadi yang sudah disediakan.

Keren banget, deh.

7. Kamar Pribadi Nagita dan Raffi Ahmad

kamar tidur utama

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Selanjutnya, ada kamar master room di lantai dua yang masih terdapat ranjang serta karpet kecil.

Rencananya ruangan kamar ini akan digunakan Gigi, Raffi, dan Rafathar sebagai ruangan tidur pribadi mereka.

Kamar ini juga akan terhubung dengan walking closet pribadi mereka, lo.

8. Kamar Mandi dengan Bathtub Mahal

kamar mandi mewah

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Beralih ke kamar mandi master bedroom, terdapat sebuah bathtub yang terlihat mahal.

Adapula shower sebagai alternatif untuk mandi.

Furnitur yang ada di kamar mandi ini bernuansa hangat dengan warna cokelat dan marmer putih.

9. Kolam Renang di Tengah Hunian

kolam renang rieta amalia

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Wah, ini sih kelewat mewah.

Di tengah-tengah hunian Rieta Amilia terdapat sebuah kolam renang yang bisa dijadikan tempat bersantai.

Para karyawan RANS bisa sambil santai-santai nih di sini.

Baca Juga:

5 Potret Rumah Artis Tik Tok Bowo Alpenliebe yang Sederhana dan Nyaman

10. Taman Outdoor di Lantai Atas

taman outdoor luas

Sumber: YouTube RANS Entertainment

Saking mewahnya, rumah Rieta Amilia dilengkapi dengan sebuah taman outdoor di lantai atas.

Area ini bisa dijadikan untuk berbagai acara, seperti BBQ party, acara ulang tahun, dan masih banyak lagi.

Bisa dipakai buat main golf juga dong ini lapangan rumputnya!

***

Wah! Bagaimana pendapat kamu tentang rumah Bunda Rieta yang baru?

Kunjungi Berita Properti 99.co Indonesia untuk membaca informasi seputar properti lainnya.

Kalau kamu sedang mencari rumah dengan harga murah langsung saja kunjungi situs www.99.co/id.



Follow Me:

Related Posts